Selasa, 08 Januari 2013

Permaian tradisional petak umpet mulai disisihkan




Tahukah kamu  apa itu petak umpet ? petak umpet adalah permainan tradisional yang seharusnya kita lestarikan. Permainan petak umpet ini hampir punah kawan... karena tidak ada lagi yang mau memainkannya. Selain itu, karena banyaknya permainan modern yang masuk ke Negara kita menyebabkan tersisihnya permainan tradisional ini teman... padahal permainan ini sangat mengasikan sekali loh.
Teman-teman tau tidak permainan yang menyebabkan permainan petak umpet ini tersisihkan ? permainan petak umpet ini tersisihkan karena permainan yang berada pada telepon genggam serta game online yang sering teman-teman mainkan pada komputer itu loh... Teman-teman permainan petak umpet adalah permainan yang sangat sederhana yang bisa dilakukan minimal empat orang. Permainan ini juga diiringi oleh nyanyian loh teman... iringannya yaitu hompimpang ala elo gambreng, dan teman-teman harus menyodorkan tangan untuk membulak balikkan telapak tangan teman-teman.
Kemudian siapapun yang menyodorkan telapak tangan atau telungkup tangan sendiri maka dialah yang menjadi penjaga tembok dan menghitung mundur dari sepuluh hingga satu, kemudian teman-teman yang lainnya akan berlari menuju tempat persembunyian yang menurut mereka aman. Yang menjaga akan menghitung mundur dari sepuluh smapai satu lalu menutup matanya sambil menghadap ketembok. Setelah penjaga selesai menhitung mundur, maka penjaga akan mencari kawan-kawannya ke tempat-tempat tersembunyi.
 Jika si penjaga menemukan salah satu temannya, maka pejaga dan kawannya akan berlomba menuju tembok yang digunakan untuk menghitung mundur tadi sambil mengucapkan kata “Doll”. Jika si penjaga mencapai tembok terlebih dahulu, maka penjaga akan selamat. Jika kawannya yang mencapai tembok terlebih dahulu, maka sipenjaga akan terancam untuk menjaga lagi saat memainkan ulang permainan petak umpet ini.
Benar kan kawan, permainan ini sangat seru dan menyenangkan ? tapi... karena kawan-kawan lebih memilih telepon genggam dan game online jadi permainan ini tersingkirkan deh. Padahal... permainan petak umpet harus dilestarikan, karena permainan  petak umpet ini adalah permainan tradisional kawan...

2 komentar:

  1. maaf ya tari,
    kalau boleh tau petak umpet termasuk permainan tradisional daerah apa ya?
    kalau menurut saya petak umpet itu dimainkan oleh hampir semua anak di seluruh negara

    BalasHapus
  2. aku setubuh ma gita. pertanyaan di awal paragraf itu, mengkin bisa diganti atau dihilangkan. soalnya permainan ini sangat umum...

    BalasHapus